Kanal

Beberapa OPD Kota Dumai Mengadakan Pertemuan Di Kantor Satpol PP Untuk Merampungkan Darf Perwako

Dirganusantara.com- Dumai-Satpol PP bersama Dinas Periwisata dan Dinas DPMPTSP( Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu) Kota Dumai adakan pertemuan di kantor Satpol PP Jalan Soebrantas,Senin(20/06/21).

Pertemuan membicarakan draf Perwako  tentang penyelenggaraan Usaha Pariwisata yang ada di Kota Dumai, dengan Maraknya usaha hiburan malam yang ada di Kota Dumai yang di duga tidak mematuhi jam operasional dan izin - izin lainnya.

Sementara itu Kasat Satpol PP Yuda pratama putra, SSTP menyampaikan ke awak media Dirganusantara.com dengan adanya pertemuan hari ini.

"85% draft perwako sudah mau rampung. Dalam waktu dekat kami akan uji sample ke lapangan terkait perizinan bersama tim terpadu yg didalamnya ada OPD teknis." terang Yuda

Tambahnya,"Setelah itu tim terpadu akan melakukan sosialisasi kepada pelaku usaha hiburan untuk mendapatkan kesepakatan mengenai draft perwako yg akan diterbitkan."Ungkapnya.

Kita berharap draft perwako tentang penyelenggara usaha pariwisata cepat rampung, supaya pelaku usaha yang ada Kota Dumai tertib dalam administrasi dan jam operasional.

Dengan dibentuknya tim terpadu dan perwako ini pelaku usaha bisa lebih tertib lagi dalam hal dokumen perizinan maupun tertib di dalam jam operasional.

Ikuti Terus DirgaNusantara

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER