Peringati Hari lingkungan Hidup Sedunia Pemkab Rohil Tanamkan 500 Pohon dan Taburkan Ribuan Bibit ikan.

Jumat, 10 Juni 2022

Dirganusantara.com,Rohil - Pemerintah kabupaten Rokan Hilir  memperingari Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia atau World Environtment Day (WED), yang dilaksanakan oleh Dinas lingkungan Hiidup DLH yang dipusatkan taman pedamaran 1,kamis 9/6/2022.

 

 
Turut hadir dalam acara Bupati Afrizal Sintong S.IP,wakil Bupati H.Sulaiman SS.MH,Kadis LHK  Rohil SuwandiS,Sos, beberapa OPD,Ketua DPRD Rohil Maston, Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf M. Erfani SH M Tr (Han),  Kapolres Rohil diwakili oleh Wakapolres Rohil Kompol Franky Tambunan, S.T, Kajari Rohil, diwakili Jaksa Fungsional Tiara SH, serta unsur lainnya. 


Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia diperingati setiap tanggal 5 juni,
adapun tema dari Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2022 kembali diperingati dengan tema yang sama seperti 50 tahun lalu tahun 1972, yakni  “Satu Bumi untuk Masa Depan.”


Bupati Afrizal Sintong saat diwawancara mengatakan "saya selaku kepala daerah pemerintah kabupaten Rohil mengajak seluruh masyarakat agar menjaga lingkungan tetap bersih,hijau dan nyaman"ucapnya.

Lanjut bupati"terima kasih kepada DLH beserta jajaran nya yang mana selama ini sudah bekerja maksimal dan tetap dipertahankan dan ditingkat agar lingkungan pemerintah kabupaten Rohil selalu bersih ",katanya.

Majelis umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyampaikan, bahwa Bumi menghadapi tiga masalah utama, di antaranya:

Iklim yang meningkat dengan sangat cepat bagi manusia dan alam untuk beradaptasi
Hilangnya habitat dan faktor lain yang menyebabkan sekitar 1 juta spesies terancam punah
Polusi yang terus meracuni udara, tanah, dan air.

Peringati Hari lingkungan Hidup sedunia tahun 2022 kali ini dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rohil  melakukan kegiatan penanaman pohon sebanyak 500 seperti pohon ketapang,pohon oliana,pohon tabe buya,agar dapat kembali memulihkan ekosistim, bearti melindungi dan memulihkan ekonomi masyarakat sebagai upaya meningkatkan kesadaran dan penyelamatan lingkungan.

Dilanjutakan penaburan bibit ikan lele,patin nila  sebanyak 2000 di danau buatan pedamaran 1, semoga bibit ikan yang ditabur berkembang biak.**Ikang Fauzi