Pilihan
Pulihkan Perekonomian Pekanbaru, Ini yang Dilakukan Fadila Saputra bersama Muhammad Jamil
Dirganusantara.com-PEKANBARU ------ Aliansi Pedagang Pekanbaru (APP) berkomitmen untuk terus menggerakkan UMKM dalam pemulihan ekonomi kota Pekanbaru pada saat ini
Kunci utama dalam membangun perekonomian adalah membantu UMKM untuk bangkit disaat pandemi Covid 19 ini.
Ini diungkapkan Sekretaris Jenderal Aliansi Pedagang Pekanbaru (APP), Fadila Saputra di pasar Senapelan (Pasar Kodim) , Minggu (26/12).
Menurut Fadil, APP bersama Dewan Pembina Muhammad Jamil berkomitmen untuk membangkitkan Semangat UMKM kota Pekanbaru dalam pemulihan ekonomi disaat pandemi Covid 19 melanda seluruh negeri.
Fadil mengajak pelaku UMKM di Kota Pekanbaru untuk tidak menyerah dengan kondisi pandemi dan tetap semangat.
"Kita bisa melihat Akibat pandemi COVID-19 terjadi penurunan daya beli sehingga UMKM menjadi terdampak. Padahal UMKM merupakan pendorong utama ekonomi ,” ujar Fadil.
Di katakan Fadil lagi, perbaikan ekonomi di Kota Pekanbaru sangat bergantung pada pulihnya sektor UMKM. Sumbangan UMKM terhadap perekonomian dan PAD di Kota Pekanbaru sangat besar.
" UMKM saat ini harus berani ber inovasi dan terus ber produktif agar dapat ambil bagian dalam menggerakkan ekonomi Pekanbaru dengan mencari cara baru untuk meningkatkan pendapatan antara lain memanfaatkan teknologi dengan penjualan daring atau secara online, " Ujarnya.
Kemudian, Fadil bersama Dewan Pembina Muhammad Jamil mencari peluang dalam membangun perekonomian Pedagang dan UMKM. " APP saat ini sedang menjolok pemerintah untuk memberikan kemudahan kepada Pedagang dan UMKM. Seperti pinjaman lunak dan keringanan pajak disaat pandemi Covid 19 , " Tutup nya. (Cici/Ismail Sarlata)
Berita Lainnya
Afrizal Sintong Kaget Warga Parit Aman Ramai Hadiri Kampanye Dialogis Aset
DIRGANUSANTARA.COM-ROHIL-Untuk kesekian kalinya pasangan calon bupati dan wakil bupati, Afrizal S.
Penanganan Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian Yang Dilakukan Oleh 2 (DUA) Orang WNA Diduga Berkebangsaan Thailand
SIARAN PERSDIRGANUSANTARA.COM-PEKANBARU- Kamis 17 Oktober 2024. Jajaran Kantor Wilayah Ke.
Taman Bukit Gelangan Dipenuhi Warga Ingin Melihat Pasangan Calon Nomor Urut 1 Abdul Wahid, S.Pd.I Beserta Ustadz Abdul Somad Yang Hadir Di Kota Dumai
DIRGANUSANTARA.COM-DUMAI– Kampanye politik pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau nomo.
Bupati Rohil Akan Naikan Gaji Kader Posyandu Jadi Rp250 Ribu
DIRGANUSANTARA.COM-ROHIL-Kader posyandu adalah anggota masyarakat yang bersedia,.
Selama Cuti Pilkada, Bupati Tegaskan Tidak Ada Mutasi Jabatan
DIRGANUSANTARA.COM-ROHIL-Sesuai dengan surat PJ Gubernur Riau, Dr Rahman Hadi M.Si Nomor : 800.1..
Penyampaian Laporan Hasil Kerja Badan Anggaran DPRD Kota Dumai Tahun 2024
Dirganusantara.com- Dumai-Bertempat di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Ko.