Pilihan
SDN 018 Purnama Kota Dumai Berhasil Meraih Penghargaan Sebagai Sekolah Adiwiyata Nasional
Dirganusantara.com- Dumai-"Alhamdulillah, berdasarkan surat Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, SDN 018 Purnama Kota Dumai berhasil meraih penghargaan sebagai Sekolah Adiwiyata Nasional setelah melalui proses penilaian Calon Sekolah Adiwiyata Nasional," ucap Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup DLH Kota Dumai Anton Budi Dharma, ST, MT saat dihubungi Tim Peliput Kominfo.Dumai via whatsapp.
Penghargaan tersebut akan diberikan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan bersama Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi di Jakarta tepatnya di Auditorium Dr Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta Pusat pada hari Kamis, 1 Desember 2022.
"Acara Pemberian penghargaan Adiwiyata Mandiri dan Adiwiyata Nasional Tahun 2022 dilaksanakan secara hybrid. Kami dari DLH nantinya akan menyaksikannya secara online, sedangkan Kepala Sekolah SDN 018 Purnama, Ibu Eka Sri Suprihatin, S.Pd.SD akan berangkat langsung ke Jakarta bersama Kepala DLH Provinsi Riau dan peraih penghargaan lainnya se-Riau, besok (Rabu, 30 Desember 2022)," tuturnya.
Disisi lain, Kepala Sekolah SDN 018 Purnama, Eka Sri Suprihatin mengucapkan terima kasih kepada seluruh bapak dan Ibu guru, pegawai SDN 018 Purnama, komite, peserta didik, orang tua, dan Pemko Dumai yang telah bekerja keras dan memberikan dukungan penuh kepada SDN 018 Purnama sehingga berhasil meraih Adiwiyata.
"Yang lebih membanggakan lagi, kita satu-satunya sekolah di Kota Dumai yang mendapat penghargaan Adiwiyata Nasional Tahun 2022. Ini merupakan buah hasil kerja sama semua warga sekolah bersama seluruh pihak terkait," kata Eka ketika ditanyai Tim Peliput Kominfo.Dumai via whatsapp.
????: @kominfo.dumai
#dumaiberkhidmat
#dumaiidaman
Berita Lainnya
Pj Gubri Diminta Copot Kadisdik Riau Buntut Banyak Sekolah Pungut Duit Siswa
DIRGANUSANTARA.COM-PEKANBARU - Belakangan mulai marak terdengar pihak sekolah me.
Tahfidz Qur'an,Wali Kota Dumai H. Paisal Mengucapkan Terima Kasih Kepada Semua Guru Dan Semua Satuan Pendidikan
Dirganusantara.com- Dumai-Dalam sambutannya saat menghadiri Wisuda Tahfidz Qur'an Angkatan ke.
Semarak 17 Agustus 1945, Zulhendri : " Tanamkan Jiwa Patriot pada Siswa Didik Melalui Perlombaan "
Dirganusantara.com-PEKANBARU ----- Semarak HUT RI ke 77 Tahun, Kepsek beserta jajaran Sekolah Das.
Saidatun Syabibah,S.pd,M.pd,Kepsek SMP Negeri 2 Kota Dumai Sampaikan Aturan ke Siswa-Siswi Baru.
Dirganusantara.com-Dumai-Antusias siswa/ siswi tahun ajaran baru yang ingin masuk ke SMP Ne.
TK JASA BUNDA Menggelar Perpisahan Di Sekolah
Dirganusantara.com-Kota Langsa-Acara perpisahan TK JASA BUNDA Tahun 2021/2022 di mulai dengan pem.
Kejar Visi Misi Gubernur, Kadisdik Riau bersama Kabid Jabarkan Program Unggulan Pendidikan di Riau
Dirganusantara.com- Riau/PEKANBARU ---- Memenuhi panggilan Coffee Morning dari Dinas Pendidikan P.